
Bayung Lencir_ Kalender Pendidikan MTs Nurul Islam Bayung Lencir tahun ajaran 2020/2021 bahwa pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) dimulai Tanggal 23 November 2020. PAS Tahun ajaran ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pasalnya PAS tahun ini dilaksanakan secara Online menggunakan fasilitas Elearning yang disediakan oleh Kementerian Agama RI. Hal ini tidak terlepas dari Sarana dan Prasarana yang dimiliki MTs Nurul Islam Bayung Lencir yang mendukung. Laboratorium Komputer yang dimiliki mampu untuk mendukung PAS Online tersebut. Didukung dengan 50 unit Komputer, ruangan ber AC, serta Proktor dan teknisi yang handal dalam bidang Teknologi dan Informasi yang mampu mengantarkan Peserta Didik/Santri melaksanakan PAS dengan lancar.
Menurut Kepala MTs Nurul Islam Bayung Lencir Yusuf, S.Pd. rangkaian PAS Online ini merupakan Inovasi yang sangat dibutuhkan oleh Peserta Didik/Santri sebab sesuai tuntutan zaman generasi milenial bukanhanya dibekali ilmu-ilmu agama tetapi harus dibekali pula pengetahuan dan Teknologi. Lulusan MTs Nurul Islam harus mengikuti perkembangan zaman, tidak boleh gaptek karena sesuai hadis nabi Muhammad SAW bahwa menuntut ilmu itu hukumnya wajib mualai dari buaian sampai masuk liang lahat, artinya kita sebagai generasi melenial harus senantiasa bersungguh-sungguh dalam menuntut ilmu. MTs Nurul Islam selalu komitmen untuk mewujudkan generasi yang selalu mengikuti perkembangan zaman tetapi tidak keluar dari koridor Agama Islam.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Pondok Pesantren Nurul Islam Sholat Istisqo
- Presiden Jokowi: Kesehatan & pendidikan pondasi hadapi era persaingan
- Peran Olahraga dalam Pendidikan Anak
- Pendidikan Moral Bagi Bangsaku
- Ujian Nasional Perbaikan Digabung dengan UN Susulan
Kembali ke Atas